Contoh Rumah Konsep Kembali ke Alam

Ditulis oleh: Rumah Idaman Baru -
Rumah Konsep Kembali ke Alam - Sebelumnya mohon maaf karena pemilihan judul untuk tulisan ini sudah terlanjur sedikit membingungkan. Maksud dari judul yang digunakan di atas sebenarnya kurang lebih yaitu konsep rumah alam dimana kita akan membahas berbagai model atau tipe rumah yang lebih alami. Jadi yang akan kita bicarakan ini berkaitan dengan berbagai desain rumah alami yang bisa kita gunakan sebagai rujukan dalam membangun sebuah rumah idaman baru.

Meski zaman sudah semakin modern namun minat terhadap rumah konsep kembali ke alam tidak juga serta merta hilang. Buktinya masih ada banyak kalangan yang lebih memilih untuk mendirikan rumah dengan konsep alami tersebut. Konsep rumah alami memang tidak kalah indah dan tentunya tidak kalah nyaman jika dibandingkan dengan berbagai jenis rumah modern. Rumah-rumah ini lebih terkesan sejuk dan nyaman karena berbagai bahan bangunan yang digunakan berasal dari bahan alam. 

Pertimbangan Memilih Konsep Rumah Alam

Tentu saja, konsep rumah seperti ini dipilih bukan tanpa alasan. Selain karena masalah minat dan kesukaan, konsep rumah kembali ke alam menjadi pilihan karena bagi sebagian orang terasa lebih nyaman dan lebih estetis jika dibandingkan dengan konsep rumah modern yang serba megah. Beberapa hal yang banyak menjadi pertimbangan dalam memilih konsep ini yaitu:

1) Terlihat lebih memiliki nilai seni
2) Terasa lebih sejuk
3) Bahan bangunannya mudah di dapat
4) proses pembuatan umumnya tidak ribet

Memang, hal paling menonjol yang menjadi alasan banyak orang adalah masalah rasa atau selera pemiliknya. Hal ini mengingat model rumah apapun bisa saja di desain sedemikian rupa untuk memenuhi unsur keindahan, kenyamanan dan keserasian bagi pemiliknya. Hal ini juga dibuktikan dengan banyaknya literatur yang biasa dibutuhkan oleh masyarakat ketika hendak membuat rumah baru. Beberapa yang biasanya di cari ketika hendak membangun sebuah rumah antara lain yaitu:
  1. Gambar rumah sederhana minimalis
  2. Cara menata rumah minimalis sederhana
  3. Konsep rumah minimalis type 36
  4. Konsep rumah minimalis tropis
  5. Cara konsep rumah minimalis
  6. Trik konsep rumah minimalis
  7. Konsep rumah minimalis 2011
  8. Cerita konsep rumah minimalis
  9. Konsep rumah minimalis modern
  10. Contoh konsep rumah sehat menurut islam

Jika kita hendak memilih dan menggunakan konsep yang alami maka sebaiknya kita pertimbangkan benar pemilihan tersebut. Karena, meski rumah alami memiliki nilai lebih namun ada beberapa hal yang akan tetap menjadi kekurangan dari model rumah ini. Sebagai contoh, penggunaan kayu pada rumah konsep alam harus memperhitungkan jenis kayu yang akan digunakan.

Jenis kayu akan menentukan daya tahan rumah terhadap keadaan alam misalnya rayap dan atau pengaruh cuaca. Selain itu perlu juga diingat bahwa bahan kayu lebih cepat rapuh dan memerlukan penggantian, berbeda dengan bahan tembok dari semen atau beton. Maka dari itu dalam memilih desain rumah kita sebaiknya juga mempertimbangkan hal-hal tersebut.

Contoh Konsep Rumah Kembali ke Alam

Ciri rumah dengan konsep kembali ke alam salah satunya menggunakan berbagai bahan bangunan yang didominasi dari bahan alami. Misalnya penggunaan bahan kayu yang lebih banyak jika dibanding bahan semen dan batu. Rumah model ini juga akan didukung dengan lingkungan rumah yang asri dengan pepohonan dan pemandangan alami. 

Untuk sekedar referensi dan tambahan mencari ide berikut sudah disiapkan juga beberapa contoh untuk konsep rumah yang alami. Dari contoh berikut diharapkan kita bisa mendapatkan ide sebuah konsep rumah bagus, indah, mewah namun tetap mengedepankan sisi alamiahnya. Contoh gambar rumahnya yaitu sebagai berikut!


Contoh Rumah Konsep Kembali ke Alam


Dari sisi bahan bangunan yang digunakan, Contoh Rumah Konsep Kembali ke Alam di atas memang lebih didominasi dengan bahan kayu. Hal ini memang menimbulkan kesan lebih dekat dengan alam. Meski di dominasi dengan bahan alam namun bukan berarti tidak indah bukan? Semoga sedikit pembahasan dan contoh di atas bisa menjadi tambahan referensi dan sumber ide bagi kita semua.